Pemilu 2024

Bawaslu Touna Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang dan Pemungutan serta Penghitungan Suara Pemilu

213
×

Bawaslu Touna Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang dan Pemungutan serta Penghitungan Suara Pemilu

Sebarkan artikel ini
Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang dan Pemungutan serta Penghitungan Suara Pemilu

TOUNA – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tojo Una-Una (Touna) menggelar apel siaga pengawasan masa tenang dan pemungutan serta penghitungan suara Pemilu Tahun 2024, Kamis (8/2/2024).

Apel yang berlangsung di Lapangan Eks STQ Kelurahan Uemalingku, Kecamatan Ratolindo, Kabupaten Touna ini dipimpin langsung oleh Ketua Bawaslu Touna, Taufiq Rizal R. Liara yang diikuti oleh jajaran Pengawas Pemilu Kecamatan, PKD dan Pengawas TPS.

Hadir dalam kegiatan ini, Bupati Touna diwakili oleh Staf Ahli Bidang Keuangan, Perekonomian dan Pembangunan, Hamid Lasod, Kapolres Touna AKBP Ridwan J. M. Hutagaol, Kasi Intel Kejari Touna, La Ode Mohammad Nuzul, Kaban Kesbangpol Herlina Leonita Sandewa, Ketua KPU Touna Andin L. Nondo, Komisioner Bawaslu Touna, Pimpinan Parpol serta media cetak dan elektronik.

Ketua Bawaslu Touna, Taufiq Rizal R. Liara dalam sambutannya menyampaikan bahwa apel siaga pengawasan Pemilu serentak tahun 2024 adalah merupakan bagian daripada kesiapan kita dalam rangka menghadapi tahapan penyelenggaraan pemilu 2024.

“Bawaslu menegaskan pihaknya saat ini masih bertugas mengawasi potensi pelanggaran kampanye. Fokus perhatian dilakukan terhadap aspek netralitas dari pihak-pihak yang diharuskan tidak memihak peserta pemilu berdasarkan peraturan dan politik uang (money politics),” ujarnya.

Dia mengatakan, sebagai pengawas pemilu adalah masa di mana kita harus melakukan fokus pengawasan difase masa tenang ini di mana banyaknya oknum-oknum yang ingin berupaya melakukan hal-hal yang nantinya bisa merugikan peserta pemilu di masa tenang ini.

“Di TPS nanti pengawas TPS adalah satu-satunya hakim yang nanti akan menentukan adanya pelanggaran atau tidak didalam TPS.  Kesiapan jajaran TPS mulai dari sumber daya manusia kita untuk mengetahui bagaimana regulasi yang diatur didalam proses pemungutan dan penghitungan suara. Kita juga harus tau bagaimana terkait dengan teknis teknis dalam proses pemungutan dan penghitungan suara,” ujarnya.

Dia berharap jajaran pengawas TPS memastikan KPPS melakukan distribusi terhadap C pemberitauan itu terdistribusi kesemua pemilih, jika dikemudian nanti pengawas TPS ada yang mendapatkan C pemberitahuan tidak terdistribusi, maka lakukan upaya pencegaham dengan menyampaikan saran perbaikan kepada jajaran KPPS.

“Kemudian, dimasa tenang kita juga nanti akan menjalani dan melakukan pengawasan akhir dari pada proses pungut hitung tahapan pemungutan dan penghitungan suara adalah merupakan akhir dari proses penyelenggaraan pemilu,”

“Untuk itu, bersikap profesional saat menjalankan tugas. Utamakan pencegahan secara maksimal terhadap potensi dugaan pelanggaran dan gunakan langkah-langkah humanis,” pungkasnya.

Pada kegiatan apel siaga tersebut dilaksanakan juga pembacaan dan penandatanganan deklarasi pemilu damai dan berintegritas serta pelepasan balon ke udara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.