Pemilu 2024

Lapas Ampana Bersama KPU Touna Sosialisasikan Teknis Pencoblosan Pemilu 2024 Bagi Warga Binaan

28
×

Lapas Ampana Bersama KPU Touna Sosialisasikan Teknis Pencoblosan Pemilu 2024 Bagi Warga Binaan

Sebarkan artikel ini
Lapas Ampana Bersama KPU Touna Sosialisasikan Teknis Pencoblosan Pemilu 2024 Bagi Warga Binaan

TOUNA – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Ampana Bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Touna mengadakan sosialisasi terkait tatacara saat pencoblosan pemilu kepada Warga Binaan Di TPS Khusus Lapas Ampana, Selasa (13/2/2024).

Dalam Sosialisasi ini, Kasubag Teknis penyelenggara KPU Touna Abdul Mutalib menjelaskan secara rinci tentang tahapan pencoblosan, prosedur pemilihan, jumlah surat suara, dan mengecek kesiapan tps khusus menyongsong pesta demokrasi yang akan di laksanakan Rabu (14/2/2024) Besok.

Komja regu B jefri kalibatu, kasubsi Registrasi Heriyanto selaku ketua KPPS di dampingi anggota KPPS mengumpulkan warga binaan di aula untuk menerima sosialisasi tatacara pencoblosan, mengingat Pemilu kali ini sedikit berbeda dengan Pemilu sebelumnya.

Pemilu tahun 2024 ini di dalam contoh surat suara yang akan di terima pemilih tersebut hanya terdapat kolom nama calon yang akan di pilih. Untuk itu menghindari adanya kesalahan dalam pencoblosan maka di laksanakan sosialisasi tersebut.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Ampana Mansur Yunus Gafur di dampingi KPLP I Wayan Sucana, Kasi Binnadik Hidayat, Kasubsi Registrasi Heriyanto.

Kepala Lapas Ampana Mansur Yunus Gafur mengatakan bahwa upaya Lapas dalam pemenuhan hak memilih warga binaan sudah di laksanakan secara maksimal.

“Terlebih lagi di adakan sosialisasi ini menjadi jaminan bahwa Warga Binaan maupun Pegawai Lapas Ampana telah siap menyalurkan hak pilih pun juga dengan teknis nya,” ujar Mansur.

Mansur menambahkan, dalam pesta demokrasi Pemilu 2024 ini sedikitnya terdapat 161 DPT dan 117 DPTb 278  warga binaan dan tahanan yang akan menyampaikan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) Khusus di Lapas Ampana.

“Semoga dengan kegiatan ini para warga binaan dapat memahami teknis mencoblos pada surat suara dengan benar dan mendorong partisipasi warga binaan pada pesta demokrasi kali ini,” tutup Mansur.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.