TOUNA – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Ampana kembali melaksanakan kegiatan Jumat Bersih dan Sehat pada Jumat (21/2/2025), mulai pukul 07.30 hingga 10.10 WITA.
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya untuk menumbuhkan kesadaran warga binaan akan pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan, yang menjadi bagian dari program rehabilitasi.
Sebagai kegiatan rutin setiap Jumat, Jumat Bersih dan Sehat bertujuan untuk mendorong warga binaan agar lebih peduli terhadap kebersihan dan pola hidup sehat. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi persiapan warga binaan dalam menyambut bulan suci Ramadan 1446 Hijriah yang akan tiba dalam waktu dekat.
Rangkaian kegiatan pada Jumat Bersih dan Sehat kali ini mencakup beberapa aktivitas penting, antara lain:
Arahan Kepala Lapas
Kegiatan dimulai dengan pengarahan dari Kepala Lapas Kelas IIB Ampana, Luther Toding Patandung, yang disampaikan di lapangan Lapas. Dalam kesempatan tersebut, Kepala Lapas menekankan beberapa poin penting terkait kehidupan di Lapas, antara lain:
Peringatan tegas untuk tidak terlibat dalam kegiatan narkoba, baik itu menyimpan, mengedarkan, maupun menggunakan. Kepala Lapas menegaskan akan menindak tegas pelanggaran terkait narkoba tanpa toleransi.
Larangan penggunaan handphone bagi warga binaan, dengan menyediakan Wartelsuspas sebagai sarana komunikasi yang dikelola secara profesional.
Pentingnya menjauhi tindak penipuan, baik online maupun offline, yang dapat berdampak pada proses hukum lebih lanjut.
Menjaga kebersihan diri dan lingkungan sekitar sebagai bagian dari pola hidup sehat yang harus diterapkan setiap hari.
Senam Pagi Bersama
Kegiatan dilanjutkan dengan senam pagi bersama yang diikuti oleh seluruh warga binaan dan pegawai Lapas. Kegiatan senam ini dipandu langsung oleh Kepala Lapas, Luther Toding Patandung, dan didampingi oleh Kasubsi Bimbingan Kerja, Ibu Nurbiana, S.Sos. Senam pagi ini bertujuan untuk menjaga kebugaran tubuh serta meningkatkan semangat dalam menjalani aktivitas.
Rekreasi dan Senam Dero
Sebagai bagian dari program healing, warga binaan mengikuti kegiatan senam dero di lapangan Lapas. Senam ini bertujuan untuk menjalin silaturrahmi antara warga binaan dan memberikan kesempatan untuk relaksasi serta meningkatkan keharmonisan antar sesama.
Kerja Bakti Bersama
Kegiatan dilanjutkan dengan kerja bakti bersama di lingkungan hunian masing-masing. Warga binaan bersama petugas melakukan pembersihan di area masjid, meliputi pembersihan langit-langit, pengepelan lantai, pembersihan kipas angin, serta merapikan lemari Al-Qur’an dan buku bacaan. Kerja bakti ini juga mencakup pembersihan area tempat wudhu dan lingkungan luar masjid, sebagai wujud kepedulian terhadap kebersihan fasilitas ibadah.
Kegiatan Jumat Bersih dan Sehat kali ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIB Ampana, Luther Toding Patandung, bersama jajaran pejabat struktural, seperti Finley Edward Ruindungan (KPLP), Samuda (Kasubag. Tata Usaha), I Wayan Sucana (Kasi Binadik/Giatja), I Wayan Sugiartawan (Plt. Kasi. Adm. Kamtib), serta para kasubsi dan petugas pengamanan.
Pelaksanaan kegiatan Jumat Bersih dan Sehat berjalan dengan lancar, aman, dan tertib, diikuti dengan antusiasme tinggi dari seluruh warga binaan serta petugas Lapas. Kegiatan ini mencerminkan komitmen Lapas Kelas IIB Ampana untuk menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman, serta mendukung program rehabilitasi bagi warga binaan.