Pemerintahan

Sekda Touna Imbau Masyarakat Jaga Keamanan dan Gunakan Hak Pilih Suara Mereka

127
×

Sekda Touna Imbau Masyarakat Jaga Keamanan dan Gunakan Hak Pilih Suara Mereka

Sebarkan artikel ini
Pj. Sekretaris Daerah Alimudin Muhamad Bersama Wartawan usai menghadiri kegiatan rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan DPS Pilkada Serentak tahun 2024, di Hotel Grand Pink Ampana, Sabtu (10/8/24).

TOUNA – Pemerintah Daerah Kabupaten Tojo Una-Una menghimbau kepada Masyarakat agar terus menjaga keamanan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 27 November 2024 mendatang.

Imbauan tersebut disampaikan oleh Pj. Sekretaris Daerah Alimudin Muhamad kepada Wartawan usai menghadiri kegiatan rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan DPS Pilkada Serentak tahun 2024, di Hotel Grand Pink Ampana, Sabtu (10/8/24).

Baca Juga:  Perjusami Pramuka Warga Binaan Lapas Ampana, Resmi Dibuka Sekda Touna

Alimudin juga mengajak Masyarakat Kabupaten Tojo Una-Una agar ikut berpartisipasi dalam Pilkada serentak tahun 2024 ini, jangan memberikan suatu reaksi yang negativ, sehingga akan menghambat proses pelaksanaan pilkada nantinya.

“Ayo gunakan hak pilih dengan memberikan suara pada pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah, Bupati dan Wakil Bupati Tojo Una-Una pada 27 November 2024 mendatang,” ajak Opal sapaan akrab Pj. Sekda Tojo Una-Una itu.

Baca Juga:  Kecamatan Ampana Kota Gelar Musrenbang RKPD Tahun Anggaran 2025

Pada kesempatan ini, Sekda menyampaikan atas nama Pemerintah Daerah memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada KPU atas pelaksanaan rekapitulasi dan penetapan DPS pada pemilihan serentak tahun 2024 di Kabupaten Tojo Una-Una.

Baca Juga:  Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan dan Pengendalian Inflasi Daerah, Pemda Touna Gelar Gerakan Pangan Murah

“Proses penetapan DPS pada hari ini, merupakan hasil yang benar-benar ril, akurat dan akuntabel, pada peningkatan kualitas pemilihan serentak tahun 2024 nantinya,” ucapnya.

“Tentunya penentuan DPT ini, tidak lepas dari mekanisme-mekanisme yang telah ditetapkan dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku,” pungkasnya. YYA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *