Berita

Polsek Ampana Kota Cek Kesiapan di TPS khusus Lapas Ampana

89
×

Polsek Ampana Kota Cek Kesiapan di TPS khusus Lapas Ampana

Sebarkan artikel ini

TOUNA – Dalam rangka memastikan kesiapan Tempat Pemungutan Suara (TPS) menjelang Pemilihan Umum 2024, Polsek Ampana Kota Polres Touna melaksanakan pengecekan lokasi TPS khusus di Lapas Ampana, Selasa (13/2/2024).

Kegiatan pengecekan ini dilakukan oleh Personil Polsek Ampana Kota Aipda Suparman Jaya Putra Bersama Anggota Pengamanan TPS khusus Lapas Ampana Aipda I Made Ray Eliyasa,

Baca Juga:  Personel PAM TPS Wilayah Kepulauan Di Touna Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada

Kapolres Touna AKBP R AKBP Ridwan J. M. Hutagaol, SIK, SH melalui Kapolsek Ampana Kota Iptu Maryanto mengatakan, tujuan dari pengecekan ini adalah untuk memastikan bahwa semua aspek keamanan dan kelancaran proses pemungutan suara dapat terjaga dengan baik.

Baca Juga:  Pantau Aktivitas Masyarakat, Polsek Ampana Kota Laksanakan Patroli

“Selain itu, ini juga sebagai bentuk antisipasi dini terhadap potensi gangguan yang mungkin terjadi, sehingga pemilu dapat berjalan dengan sukses tanpa hambatan,” kata Iptu Maryanto.

Baca Juga:  Kasi. Min Kamtib selaku Perwira Piket Kontrol Keliling Area Luar Lapas Ampana Untuk Deteksi Dini Keamanan

“Dari hasil pengecekan tersebut, secara menyeluruh bahwa TPS khusus di Ampana ini siap untuk digunakan. Dari segi keamanan dan kenyamanan, kami yakin pemungutan suara akan berjalan lancar,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.