Berita

Lakukan Mediasi, Bhabinkamtibmas Polsek Ulubongka Selesaikan Masalah Warganya

124
×

Lakukan Mediasi, Bhabinkamtibmas Polsek Ulubongka Selesaikan Masalah Warganya

Sebarkan artikel ini

TOUNA – Salah satu tugas Polri yaitu sebagai pelayan masyarakat dalam menciptakan Kamtibmas, Polsek Ulubongka Polres Touna melalui Bhabinkamtibmas Bripka Surya Gama melaksanakan mediasi dengan cara Problem Solving, Minggu (03/09/23).

Kegiatan yang berlangsung di Mapolsek Ulubongka, Bhabinkamtibmas Bripka Surya Gama mengundang kedua belah pihak warga yang terlibat perkelahian untuk dilakukan mediasi.

Baca Juga:  Kapolsek Wakep Ingatkan Pelajar Jauhi Narkoba dan Kenakalan Remaja

Hasil mediasi tersebut, Bripka Surya Gama berhasil menyelesaikan permasalahan warga dengan cara kekeluargaan.

“Kedua belah pihak menerima hasil keputusan yang di selesaikan secara kekeluargaan dan di buatkan surat pernyataan,” ucap Bripka Surya Gama.

Kapolres Touna AKBP S. Sophian, SIK, MH melalui Kapolsek Ulubongka Iptu Agus Habibie mengatakan bahwa sebagai anggota Bhabinkantibmas, selain tugas sambang rutin juga dituntut memiliki kemampuan untuk mendeteksi dini ganguan Kamtibmas wilayahnya serta setiap permasalahan yang ada agar bisa dicarikan jalan keluar.

Baca Juga:  Berlangsung Khidmat, Kapolsek Tojo Hadiri Upacara Hari Sumpah Pemuda Ke-95 Tingkat Kecamatan Tojo

“Dengan dilakukannya Problem solving oleh Bhabinkamtibmas diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan setiap kejadian yang ada di wilayah binaannya,” kata Iptu Agus Habibie.

Baca Juga:  Berkas Lengkap, Polisi Serahkan RR Tersangka Kasus Narkotika Ke Kejaksaan

“Tentunya hasil kesepakatam ini dapat diterima oleh kedua belah pihak yang bermasalah tanpa melalui peradilan sebagai wujud memberikan pengayoman dan rasa keadilan,” pungkas Kapolsek.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Don`t copy text!