Pilkada 2024Politik

Meningkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat Untuk Memajukan Kabupaten Touna Jadi Tema Debat Publik Kedua Paslon Bupati dan Wakil Bupati

103
×

Meningkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat Untuk Memajukan Kabupaten Touna Jadi Tema Debat Publik Kedua Paslon Bupati dan Wakil Bupati

Sebarkan artikel ini
Empat Paslon Bupati dan Wakil Bupati Touna Saat Mengikuti Debat Publik Kedua

TOUNA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tojo Una-Una (Touna) menggelar Debat Publik kedua Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Touna tahun 2024, di Lapangan Eks STQ, Sabtu (26/10/24).

Debat kali ini dengan mengusung Tema Meningkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat Untuk Memajukan Kabupaten Touna yang dibuka langsung Ketua KPU Touna, Ahdin L. Nondo.

Baca Juga:  Hingga Hari ke-12, KPU Touna Baru Terima Pengajuan Pendaftaran Bacaleg dari 5 Partai

Empat Paslon yang mengikuti Debat publik kedua ini, yakni, pasangan nomor urut 1, Samsurijal Labatjo-Saiful B. Laborahima, nomor urut 2, Ilham-Surya, nomor urut 3, Sovianur Kure-Lucky Lasahido dan nomor urut 4, Imam Kurniawan Lahay-Nawatsara Panjili.

Ketua KPU Touna, Ahdin L. Nondo, mengatakan debat publik ini merupakan bagian dari upaya KPU Touna dalam memaksimalkan pelayanan dalam serangkaian tahapan Pilkada, pelayanan terhadap pemilih juga pelayanan terhadap peserta pemilihan yakni Pasangan calon.

Baca Juga:  KPU Touna Gelar Jalan Santai dan Senam Bersama

“Harapan kami melalui masa kampanye oleh semua paslon termasuk metode debat publik dengan pemaparan visi misi dan program masing-masing paslon dapat meningkatkan kesadaran pemilih untuk dapat berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan Pilkada 2024 di Kabupaten Touna,” kata Ahdin dalam sambutannya.

Baca Juga:  Jelang Pilkada, PPK Ampana Kota Gelar Sosialisasi Pendidikan Pemilih di Lapas Ampana

Ahdin juga mengucapkan terima kasih kepada para pihak yang telah berkontribusi besar dalam proses terselenggaranya pelaksanaan debat publik kedua ini.

“Untuk itu, saya ucapkan selamat mengikuti debat ini kepada paslon Bupati dan Wakil Bupati,” tutupnya. ****

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Don`t copy text!