Berita

Pasca Pilkades PAW Desa Siatu, Kapolsek Una Una Pimpin Patroli Dialogis

187
×

Pasca Pilkades PAW Desa Siatu, Kapolsek Una Una Pimpin Patroli Dialogis

Sebarkan artikel ini

TOUNA – Kapolsek Una Una Iptu Maryanto Bersama Bhabinkamtibmas dan Babinsa Korami 1307-06 Una Una melaksanakan Patroli Dialogis di perumahan warga dan dermaga Desa Siatu, Kecamatan Batudaka, Kabupaten Touna, Kamis (31/08/23).

Patroli ini bertujuan untuk untuk memantau dan memonitor situasi Kamtibmas wilayah hukum Polsek Una Una pasca Pilkades Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Pengganti Antar Waktu (PAW) Desa Siatu.

Baca Juga:  GELAR 90 HUT Akabri ke-33 Tahun, Polres Touna Salurkan Bansos Kepada Komunitas Bentor, Ojek dan Buruh Pelabuhan

Kapolsek Una Una Iptu Maryanto mengatakan dalam patrol ini, kami melaksanakan sambang dan menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada warga masyarakat serta pendukung untuk menjaga kamtibmas pasca Pilkades di Desa Siatu.

Baca Juga:  TNI-Polri Sukses Amankan Rapat Pleno Tingkat Kabupaten Touna

“Kami juga berpesan kepada Kades terpilih agar merangkul calon Kades yang kalah dan pendukungnya untuk bersama mendukung program kegiatannya nanti dan membangun desa Siatu yang lebih baik,” ujar Kapolsek.

Baca Juga:  Awali Tugas, Kapolsek Tojo Pimpin Apel Pagi Personil

“Alhamdulillah, hingga saat ini situasi Kamtibmas di Desa Siatu pasca Pilkades PAW masih dalam keadaan aman dan kondusif,” tukas Kapolsek.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Don`t copy text!