Berita

Polsek Wakep bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Material Pasca Longsor Penghubung Jalan Desa

143
×

Polsek Wakep bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Material Pasca Longsor Penghubung Jalan Desa

Sebarkan artikel ini
Kapolsek Wakep bersama Anggotanya dan Warga Kerja Bakti Bersihkan Material Pasca Longsor di Jalan Penghubung Desa Tutung dan Desa Dolong B.

TOUNA  – Personil Polsek Walea Kepulauan (Wakep) yang dipimpin langsung Kapolsek Wakep Ipda I Gusti Made Ary Candra, SH bersama warga Desa Tutung melaksanakan kegiatan kerja bakti membersihkan material longsor di gunung jalan menghubungkan  Desa Tutung dan Desa Dolong B, Kecamatan Wakep, Kabupaten Touna, Kamis (4/6/23).

Kapolsek Wakep Ipda I Gusti Made Ary Candra mengatakan, kerja bakti yang dilaksanakan oleh personil Polsek Wakep bersama  warga Desa Tutung  ini bertujuan untuk membersihkan material yang berada diatas jalan akibat longsor untuk jalan tersebut, sehingga bisa dilalui kembali oleh warga.

“Longsor tersebut terjadi diduga akibat curah hujan yang cukup tinggi dan kondisi tanah yang labil,” kata Ipda I Gusti Made Ary Candra.

“Kami Polsek Wakep bersama warga Tutung bergotong royong  mengeluarkan sisa material longsor, sehingga dapat dilalui masyarakat dua desa tersebut,” ujar Kapolsek.

Menurutnya, tidak menutup kemungkinan apabila hujan kembali dapat menimbulkan longsor di gunung  jalan yang menghubungkan desa Tutung dan desa Dolong B.

“Kita tahu akhir akhir ini curah hujan sangat tinggi, saya menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan kami akan meningkatkan patroli khususnya saat curah hujan tinggi,” tutupnya.(**)

.  .  .  .  .

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *