Berita

Hadiri Acara Silaturahmi Jelang Ramadhan, Ini Pesan Kapolsek Ampana Kota Kepada Kades dan Lurah

42
×

Hadiri Acara Silaturahmi Jelang Ramadhan, Ini Pesan Kapolsek Ampana Kota Kepada Kades dan Lurah

Sebarkan artikel ini
Kapolsek Ampana Kota Hadiri Acara Silahturahmi menjelang Ramadhan

TOUNA – Kapolsek Ampana Kota IPTU Maryanto menghadiri acara silaturahmi menjelang bulan suci Ramadhan 1446 H /2025 M di wilayah Kecamatan Ampana Kota, Kabupaten Tojo Una Una, ydi Homestay 88 Kelurahan Bailo, Kecamatan Ampana Kota, Senin (24/2/2025).

Hadir dalam acara tersebut, Camat Ampana Kota Mohamad Awali bersama Sekcam Sofyan Binangkari, Pimpinan Pondok Pesantren Bantuga Habib Abdurahman Aljufri, Para Kepala Desa dan Lurah se-Kecamatan Ampana Kota, Para Imam dan Pegawai Syara’ Masjid se-Kecamatan Ampana Kota, Staf Kecamatan Ampana Kota serta Radio RRI.

Baca Juga:  Sambut Hari Bhayangkara Ke-78, Polsek Ampana Kota Gelar Baksos Religi di Gereja Kemah Injil Indonesia

Dalam sambutannya, Kapolsek Ampana Kota IPTU Maryanto menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kecamatan Ampana Kota yg memberikan bantuan pesawat radio kepada imam masjid se Kecamatan Ampana Kota.

“Hal ini tentunya, sangat penting untuk menyamakan waktu buka puasa dan Sahur pada saat puasa Ramadhan, serta se waktu dengan Radio RRI Ampana,” ujar Kapolsek IPTU Maryanto.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Polsek Ampana Kota Sambangi Tokoh Agama, Ajak Jaga Kamtibmas Pasca Pemilu 2024

Pada kesempatan ini, Kapolsek Ampana Kota juga berpesan kepada Kades dan Lurah agar menghimbau kepada warganya pemilik rumah makan/tempat usaha yang buka pada siang hari.

“Apabila tetap membuka, agar menutup menutup kaca atau jendela memakai kelambu, memakai tirai, agar aktifitas makan minum tidak terlihat dari luar, sehingga tidak ada komplin dari warga yang melaksanakan puasa Ramadhan,”pesannya.

Ia juga menghimbau kepada Kepala Desa dan Lurah, untuk mengingatkan warga yang memiliki anak remaja agar tidak bermain petasan dan balap liar baik pada saat sholat tarawih, maupun selesai sahur.

Baca Juga:  Koramil 1307-05/Ratolindo Beri Kejutan ke Polsek Ampana Kota di HUT Bhayangkara Ke-78

“Serta kepada orangtua yang ada anak remaja dan sudah lulus SMA atau SMK,  saat ini ada pembukaan Polri sampai tanggal 6 februari 2025, bagi yang berminat mendaftar, silahkan menghubungi bagian SDM Polres Touna dan jangan percaya calo,” tutupnya. (yya/**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Don`t copy text!