TOUNA – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Tojo Una-Una (Touna) mengadakan kegiatan Informasi dan Edukasi melalui Talkshow/Tatap Muka dengan mengangkat tema “Selamatkan Generasi Digital (Gen Z) Dari Cengkraman dan Tekanan Teman Sebaya” di Aula Pertemuan Hotel Ananda, Kamis (12/10/2023).
Kegiatan ini dibuka oleh Ketua Tim P2M BNN Kabupaten Touna, Nur Bagus Indah Lakadjo, SKM mewakili Kepala BNN Kabupaten Touna menghadirkan Narasumber dr. Myra Gunawan, Sp.Kj, Ni Made Lidia, STr., Keb dan Abdul Haer Usman, S.Pd.
Adapun peserta kegiatan dari perwakilan siswa-siswi tingkat SMP, SMA/SMKN/MA yang ada di kecamatan Ampana Kota, Ratolindo dan Ampana Tete berjumlah 20 orang.
Ketua Tim P2M BNN Kabupaten Touna, Nur Bagus Indah Lakadjo mengatakan kegiatan ini sebagai upaya meningkatkan pemahaman dan peran serta siswa dalam pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) untuk mewujudkan lingkungan pendidikan Bersih Narkoba (Bersinar).
“Melalui kegiatan Talk show ini diharapkan dapat meningkatkan Ketahan Diri Remaja dalam menangkal Penyalahgunaan Narkoba, serta kiat dalam menjaga diri dari pengaruh negatif teman sebaya,” katanya.
Dalam Kegiatan ini peserta sangat aktif dan antusias mengikuti kegiatan terlebih pada sesi tanya jawab / diskusi.(yya)