Politik

KPU Touna Terima Pengajuan Pendaftaran Bacaleg PBB

338
×

KPU Touna Terima Pengajuan Pendaftaran Bacaleg PBB

Sebarkan artikel ini
Ketua KPU Touna Saat Menyerahkan Berita Acara Berkas Pengajuan Pendaftaran Bacaleg PBB.
Ketua KPU Touna Saat Menyerahkan Berita Acara Kelengkapan Persyaratan Dokumen Pendaftaran Bacaleg PBB.

TOUNA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tojo Una-Una (Touna) terima pengajuan pendaftaran bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) untuk DPRD Kabupaten dari Partai Bulan Bintang (PBB), Sabtu (13/05/23) sekitar pukul 13.33 Wita

Berdasarkan pantauan InfoTouna di lokasi, berkas diterima langsung Ketua KPU Kabupaten Touna Dirwansyah Putra dari Sekretaris PBB Ramadhan di ruang Rapat KPU Kabupaten Touna.

Baca Juga:  Bawaslu Touna Gelar Rakor Penyelesaian Sengketa Proses Bagi Panwaslu Kecamatan

“Pada hari ini, Sabtu (13/05/23), kita bersama-sama hadir dalam ruangan ini dalam rangka untuk pengajuan pendaftaran Bacaleg PBB,” kata Ketua KPU Touna Dirwansyah Putra dalam sambutannya.

Baca Juga:  KPU Kabupaten Touna Mengucapkan Selamat Hari Bhakti Adhyaksa ke-64

“Berdasarkan hasil pemeriksaan berkas pendaftaran Bacaleg PBB dinyatakan sudah lengkap,” kata Dirwansyah.

Selanjutnya dilakukan penyerahan berita acara hasil pemeriksaan berkas pendaftaran Bacaleg PBB yang diserahkan langsung ketua KPU Touna Dirwansyah kepada Ketua Partai PBB Robi Akuka didampingi Sekretaris PBB Ramadhan.

Baca Juga:  KPU Kabupaten Touna Mengucapkan Selamat Memperingati Hari Keadilan Internasional 2024

Ketua PBB Robi Akuka menegaskan bahwa setelah melakukan pendaftaran di KPU, PBB optimis mendapatkan 3 kursi di tiga Dapil pada Pileg tahun 2024.

“Maksimal, kami targetkan Bacaleg PBB bisa meraih tiga kursi,” tegasnya.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.