Berita

Gerakan Konsumen Listrik Touna Aksi Unjuk Rasa di Kantor PLN Ampana

97
×

Gerakan Konsumen Listrik Touna Aksi Unjuk Rasa di Kantor PLN Ampana

Sebarkan artikel ini
Personil Polres Touna dan Polsek Jajaran Amankan Aksi Unjuk Rasa Damai Gerakan Konsumen Listrik Touna Aksi Unjuk Rasa di Kantor PLN Ampana

TOUNA –Gerakan Konsumen Listrik Touna melakukan aksi unjuk rasa dami di Kantor PLN Ampana dan Kantor DPRD Kabupaten Touna, Senin (13/02/2023).

Aksi ini dikawal ketat oleh Personil Polres Touna dan Polsek Ampana Kota yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Touna, Kompol Mulyadi, SH didampingi Kapolsek Ampana Kota, AKP Jimyarto Anasim, SH, KBO Satlantas Polres Touna, Ipda I Gusti Mardika, SH, Wakapolsek Ampana Kota Ipda Riono dan KBO Satintelkam Ipda Imran Paloa.

Gerakan Konsumen Listrik Touna tersebut  melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor PLN Ampana sebagai protes terhadap  PLN Ampana dalam rangka pelayanan terhadap masyarakat.

Adapun tuntutan pengunjuk rasa kepada Kepala PLN Ampana yakni Perbaikan pelayanan PLN Kepada masyarakat, dengan pemadaman listrik yang selama ini semakin meresahkan masyarakat, sehingga banyak merugikan pelaku UMKM.

Usai berunjuk rasa di depan Kantor PLN Ampana, massa aksi melanjutkan ke Kantor DPRD Kabupaten Touna yang diterimas langsung Ketua dan Anggot DPRD Kabupaten Touna diruang aspirasi.

Kabag Ops Polres Touna, Kompol Mulyadi mengatakan pengamanan ini dilakukan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan termasuk kepada para pengunjuk rasa.

“Pengamanan ini merupakan tugas Polri dalam menjamin keamanan saat masyarakat menyampaikan aspirasinya,” ujarnya.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *